Cara Anti Ribet Menggunakan Alat Pengukur Tinggi Badan

Selain memantau berat badan agar selalu ideal, tinggi badan juga harus diperhatikan agar berada di dalam tinggi yang ideal. Sayangnya, mengukur tinggi badan secara rutin tidak semudah mengukur berat badan yang bisa diselesaikan sendiri tanpa bantuan orang lain dari waktu ke waktu. Mengukur tinggi badan terkadang membutuhkan bantuan orang lain agar hasilnya lebih akurat dan akhirnya tinggi badan ideal bisa didapatkan.

Tinggi badan secara harfiah adalah hasil dari dari total ukuran maksimum dari keseluruhan panjang tulang penyusun tubuh yang dimulai dari titik heel atau titik kalkaneus yang menjadi titik terendah mencapai titik vertex atau titik kepala yang menjadi titik tertinggi.

Pengukuran tinggi badan dimulai dari bayi baru lahir hingga orang dewasa tanpa terkecuali. Bahkan, anak-anak wajib untuk dipantau tinggi badannya demi bisa menjaga anak tetap sehat dan bebas dari stunting atau anak kekurangan gizi.

Ada beberapa cara yang dapat Anda gunakan untuk mendapatkan tinggi badan Anda, seperti:

 

1. Mendapatkan Tinggi Badan dengan Pita Ukur 

Cara umum untuk mengukur tinggi badan adalah dengan menggunakan pita ukur atau orang biasa menyebutnya dengan meteran. Pita meter memiliki panjang maksimal sekitar dua meter dan panjang ini cukup untuk mengukur tinggi badan seseorang di bawah batas maksimal. Anda bisa mendapatkan pita ukur atau meteran ini di toko bangunan atau toko yang menjual bahan jahit di pasar.

Meteran sangat efektif digunakan karena ia dilengkapi dengan deretan angka-angka yang terlihat jelas, sehingga memudahkan untuk penghitungan. Untuk menggunakannya, Anda harus melepas aksesoris yang melekat pada tubuh Anda, baik itu sepatu, topi, atau aksesoris lain yang dapat menambah tinggi badan Anda. Kemudian, Anda cukup berdiri tegak dan memastikan punggung Anda menempel pada permukaan datar secara vertikal, seperti dinding. Saat pengukuran dimulai, rilekskan bahu Anda dan pastikan Anda berdiri di tempat yang rata dengan posisi menghadap ke depan.

Jika posisi sudah siap, minta tolonglah kepada teman, keluarga, atau saudara untuk membuka meteran atau pita ukur untuk mengukur tinggi badan Anda. minta mereka untuk menandai dan menuliskan angka tinggi badan Anda.

 

2. Menggunakan Penggaris untuk Mengukur Tinggi Badan 

Cara ini terbilang lumayan rumit mengingat penggaris hanya memiliki tinggi badan maksimal 10-30 cm. Namun, jika hanya ada penggaris, Anda dapat memulai dengan mencari permukaan yang datar, lalu lepaskan semua aksesori yang menempel pada alas kaki atau kepala Anda.

Jika sudah, berdirilah dengan menempel ke dinding atau permukaan vertikal rumah yang rata dan tandai dengan pensil atau pulpen. Kemudian, ukur tinggi badanmu dengan penggaris yang ada di rumah dengan perlahan namun pasti. Totalkan berapa kali Anda harus mengukur dengan penggaris Anda, dan itulah tinggi badan Anda secara total.

 

3. Memakai Stadiometer untuk Mendapatkan Tinggi Badan 

Stadiometer adalah alat pengukur tinggi badan yang sering dijumpai di klinik kesehatan atau rumah sakit. Biasanya, stadiometer memiliki bentuk seperti penggaris dengan angka ukur atau pita ukur dengan angka yang detail.

Anda bisa menggunakan alat ini untuk mendapatkan angka dari tinggi badan Anda dengan melepas alas kaki sebelum memijak di stadiometer. Kemudian, pastikan bagian bawah kaki dan belakang pinggul sudah menyentuh bagian tiang pengukur dengan tepat.

Lalu, tarik head slider hingga menyentuh bagian kepala atas dan secara otomatis Anda akan melihat angka tinggi badan Anda.

 

Selain ketiga cara di atas, Anda juga dapat menggunakan benda-benda di sekitar Anda untuk mendapatkan tinggi badan Anda secara keseluruhan. Atau Anda dapat menggunakan kemajuan teknologi yakni melalui aplikasi pengukur badan yang bisa Anda akses melalui smartphone Anda, cara ini terbilang sangat mudah karena Anda hanya diminta untuk memindai titik kaki Anda dan titik kepala Anda untuk mendapatkan kalkulasi tinggi badan Anda.

Start Your Journey

Scroll to Top
Open chat
1
Need help?
If you have questions about Mursmedic please contact us via WhatsApp, our team will respond to your questions quickly